Kerjasama HI Binus University dengan National Sun Yat-Sen University dan Cheng Shiu University
Pada tanggal 21 Januari 2013, seusai mengakhiri IR Lecture Series, Departemen Hubungan Internasional Binus University, dalam hal ini diwakili oleh Tirta Mursitama, PhD selaku ketua departemen dan Dini Septanti selaku sekretaris jurusan, mengadakan pertemuan dengan Prof. Samuel Ku dari National Sun Yat-Sen University dan Prof. Ping dari Cheng Shiu University. Dalam pertemuan tersebut, ketiga universitas sepakat untuk membangun kolaborasi positif di beberapa bidang antara lain.
- Joint activity collaboration dalam bentuk seminar dan kuliah tamu
- Joint advisory member dimana akan ada kolaborasi antara dosen dan peneliti; Departemen HI Binus dengan dosen dan peneliti dari National Sun Yat-Sen University dan Cheng Shiu University dalam hal publikasi jurnal;
- Student mobility activity dimana diharapkan akan ada program student exchange serta short program bagi mahasiswa-mahasiswa ketiga universitas untuk saling mengunjungi;
- Faculty member activity dimana akan dilakukan kerjasama pertukaran dosen atau joint lecture antar ketiga universitas;
- Terakhir adanya Research collaboration antara ketiga universitas;
Setiap pihak sepakat untuk membuat Memorandum of Understanding sebagai langkah awal membangun kolaborasi jangka panjang. Untuk aktivitas yang lebih detail, ketiga institusi akan menindaklanjutinya dengan membuat Memorandum of Agreement. Pertemuan ini merupakan salah satu upaya internasionalisasi yang menjadi prioritas utama Departemen Hubungan Internasional, Binus University.
Pertemuan ini dihadiri pula oleh Ibu Yi Ying selaku International Partnership and Program Coordinator (IPPC) Fakultas Humaniora, Bapak Reza dari International Office.