Peresmian Binus International Relations Dialectics Society (BIRDS)
Jurusan Hubungan Internasional Universitas Bina Nusantara kembali membuat inovasi dalam mengembangkan kompetensi mahasiswanya. Jurusan HI BINUS baru saja meresmikan sebuah klub yang bertujuan untuk meningkatkan kemampuan mahasiswa HI BINUS dalam bidang public speaking, teknik diplomasi, dan pendalaman isu-isu Hubungan Internasional. Klub ini sendiri diberi nama BIRDS yang merupakan kepanjangan dari “Binus International Relations Dialectics Society”. Klub BIRDS ini dibina oleh dua orang dosen HI Binus yaitu Saudara Achmad Nuhoeri Sukarsono dan Saudari Dayu Nirma Amurwanti.
BIRDS diresmikan sebagai sebuah klub yang dibina oleh jurusan HI pada hari Sabtu, 22 Maret 2014, bertempat di ruang M2B Kampus Syahdan. Peresmian BIRDS dipimpin langsung oleh Saudara Achmad Sukarsono dengan didampingi oleh Mutti Anggitta sebagai Sekretaris Jurusan HI. Hadir pula beberapa dosen lainnya seperti Wendy Prajuli, Ratih Wagiswari, Dayu Nirma, dan Aditya Permana. Kehadiran dosen-dosen HI ini memberikan sebuah legitimasi tersendiri kepada klub BIRDS yang diharapkan dapat memberikan pelatihan baik secara intelektual maupun praktis.
Peresmian BIRDS tidak hanya dihadiri oleh Pembina dan Dosen HI, tetapi juga oleh mahasiswa HI Binus angkatan 2016 dan 2017. Mahasiswa angkatan 2016 dan 2017 ini telah teregistrasi sebagai anggota klub BIRDS. Antusiame mahasiswa HI terhadap hadirnya klub BIRDS cukup tinggi, hal ini dibuktikan dengan banyaknya mahasiswa HI, yaitu 30 orang yang mewakili acara peresmian.
Terdapat dua agenda utama dalam acara peresmian BIRDS. Pertama adalah pengenalan BIRDS oleh Pembina. Kedua adalah pelaksanaan tes secara verbal oleh Pembina terhadap anggota klub BIRDS. Tes verbal ini bertujuan untuk mengevaluasi kemampuan berbahasa Inggris mahasiswa HI yang tergabung dalam klub BIRDS. Pada saat pelaksanaan tes verbal, masing-masing mahasiswa diberikan satu kata (terkait dengan isu hubungan internasional) dan mereka diminta untuk menjelaskan kata tersebut dalam bahasa Inggris selama 1 menit dengan posisi berdiri menghadap ke Pembina, dosen, dan mahasiswa lainnya. Melalui evaluasi ini, Pembina dapat mengetahui kemampuan berbicara mahasiswa dalam bahasa Inggris serta kesiapan mereka dalam melakukan public speaking baik didepan khalayak.
Berdasarkan hasil tes verbal bahasa Inggris, terdapat beberapa mahasiswa yang telah memiliki kemampuan berbicara dalam bahasa Inggris yang baik dan lancar. Mereka juga telah mampu menguasai forum dengan percaya diri dan tanpa keraguan. Selain itu, pengetahuan mereka terkait isu-isu hubungan internasional pun sudah layak mendapatkan acungan jempol. Para mahasiswa ini hanya perlu mengasah kemampuan mereka lagi terutama dalam praktek berdiplomasi dan kemantapan dalam aktivitas public speaking.
Acara peresmian BIRDS ditutup dengan ramah tamah antara dosen HI dengan mahasiswa. Agenda selanjutnya dari BIRDS adalah pelatihan rutin mingguan yang dilaksanakan pada hari Sabtu, pukul 14.00 – 16.00 WIB di Kampus Syahdan. Kegiatan utama pelatihan rutin adalah kemampuan public speaking, teknik diplomasi dan pendalaman isu-isu HI. Pembina dapat pula mengundang beberapa dosen tamu sebagai pembicara yang menguasai salah satu keterampilan diatas.