Pengalaman Mahasiswi HI BINUS Mengikuti Pertukaran Pelajar di Negeri Formosa
Mengikuti program 3+1 Study Abroad di Taiwan menjadi salah satu pengalaman yang paling berkesan untuk mengembangkan diri di luar negeri. Penulis mendapatkan kesempatan untuk belajar selama satu semester dari bulan September 2018 sampai Januari 2019 periode fall di National Chengchi University (NCCU) di Taiwan. National Chengchi University sendiri terletak di kota Taipei yang mana merupakan ibukota Taiwan, namun lingkungan sekitar kampus sangat jauh dari keramaian dan terletak di pegunungan sehingga suasananya masih sangat alami dan tenang. Adapun selama belajar di NCCU, penulis mengambil beberapa mata kuliah lintas jurusan seperti World History, International Trade, International Relations, Chinese Foreign Policy dan juga mata kuliah Bahasa Mandarin yang berguna sekali untuk melatih komunikasi menggunakan Bahasa Mandarin.
Selama berada di Taiwan, penulis bersama salah satu teman dari BINUS mendapatkan tantangan untuk berinteraksi dan berkomunikasi dengan penduduk lokal menggunakan Bahasa Mandarin seperti memesan makanan dan menanyakan arah jalan. Sama seperti Indonesia, masyarakat Taiwan sangatlah ramah dan sangat senang hati memberikan bantuan. Kondisi tersebut membuat kami membiasakan diri menggunakan kalimat-kalimat umum yang sering diucapkan dalam Bahasa Mandarin, namun terkadang kami juga masih menggunakan Bahasa Inggris untuk berkomunikasi dengan pelajar internasional lainnya. Melalui program ini, penulis belajar untuk hidup mandiri dan juga belajar untuk menerima perbedaan budaya dengan mahasiswa lainnya di NCCU.
Taiwan juga memiliki banyak tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi dan sangat mudah untuk dijangkau menggunakan transportasi umum seperti bus atau MRT. Beberapa tempat wisata yang paling mudah dijangkau yaitu gedung Taipei 101, Chiang Kai Shek Memorial Hall, dan National Taipei Museum karena terletak di pusat kota. Selain itu ada juga beberapa pasar malam yang menyajikan hiburan menarik dan banyak toko untuk berbelanja pakaian maupun souvenir serta makanan dan jajanan khas Taiwan.
Selain itu, penulis dan teman-teman lain yang berasal dari Jepang ikut merayakan Moon Cake Festival di Taiwan. Kami diundang untuk makan bersama dirumah keluarga teman kami yang merupakan masyarakat lokal di Taiwan dan tidak lupa kami juga mencicipi kue bulan yang memiliki aneka rasa seperti rasa talas, kari, dan pasta biji teratai. Bagi penulis, belajar di NCCU, Taiwan merupakan pengalaman yang luar biasa yang tidak terlupakan dalam hidup karena dapat memperluas pengalaman internasional yang sangat berguna untuk kedepannya.
Oleh: Selly Monica (NIM: 1901523696)
Hubungan Internasional – Multinational Corporations