Membahas Isu Gender dalam BINUS High School Model United Nations 2023
BINUS KIJANG – Pada 12-14 Mei 2023, BINUS International Relations Dialectics Society (BIRDS), salah satu klub binaan Himpunan Mahasiswa Hubungan Internasional BINUS University, melaksanakan sebuah program Model United Nations (MUN) yang ditujukan untuk siswa-siswa sekolah menengah pertama maupun atas di Indonesia.
Dengan berlandaskan Sustainable Development Goals (SDG) poin kelima yaitu Gender Equality, BINUS High School MUN ini pun mengusung “Modern Cooperation to Surpass Gender Inequality in the 21st Century” sebagai tema besar dari BINUS High School MUN. Dengan tema tersebut, Gender Inequality menjadi pemantik diskusi dengan tujuan agar para delegasi dan Board of Dais menciptakan sebuah output dari fenomena yang ada.
Dengan visi untuk meningkatkan pemahaman dan kesadaran generasi muda terhadap isu global, BINUS High School MUN berharap dapat membantu mencurahkan perhatian terhadap isu global dalam kalangan anak muda. BINUS High School MUN memiliki tujuan untuk menjadi wadah bagi generasi muda, terkhusus siswa-siswi SMP dan SMA; untuk menyalurkan ataupun mengembangkan bakat para generasi muda dalam bidang diplomasi; serta ketertarikan dalam isu global dan juga menjadi bentuk pemantik bagi generasi muda untuk selalu memberikan perhatian ataupun rasa kepeduliannya dengan isu global.