Memulai Berkarir Lewat Enrichment Program: Pengalaman Angelica Florentine Menjalani Internship Track di Kawan Lama Group
Program Enrichment Internship Track dari BINUS dapat membuka jalan menjadi batu loncatan bagi kalian yang ingin melanjutkan masa depannya untuk berkarir di perusahaan yang ber-prestise dalam dunia profesional masa depan nanti.
Salah satu teman kami, Angelica Florentine, berbaik hati untuk menceritakan pengalamannya dalam menjalani program internship track yang kebetulan mendapatkan kesempatan magang di Kawan Lama Group, salah satu bisnis multi-sektor terbesar di Indonesia yang memiliki nama-nama perusahan terkenal di bawahnya.
Kawan Lama Group mengelola lebih dari 30 merek usaha, 14 pusat distribusi dan lebih dari 1,200 toko yang dikelompokan dalam 6 pilar bisnis utama yaitu commercial technology, consumer retail, food & beverage, industrial & commercial, manufacturing & engineering, dan yang terakhir yaitu property & hospitality. Dari beberapa toko-toko yang sering dilihat secara kasat mata ataupun pernah dikunjungi seperti, Arko, Informa, Pet Kingdom, Toys Kingdom, Cupbob, Chatime, Gindaco, Ataru ataupun Krisbow ini merupakan merek yang berada di bawah manajemen Kawan Lama Group.
Bagi Angie, ia ditempatkan di bawah bagian e-commercenya Kawan Lama Group yang bernama Ruparupa. Secara teknis, Ruparupa seperti Tokopedia atau Shopee. Namun, di dalam Ruparupa ini dikhususkan untuk produk-produk dari merek yang dimiliki oleh Kawan Lama Group.
Angie ditempatkan dalam divisi visual content yang bertugas untuk menyajikan konten visual yang menarik secara estetika dengan tujuan untuk memajukan strategi pemasaran Ruparupa. Divisi visual content sendiri terdiri dari dua bagian yaitu bagian editing dan bagian yang Angie berada yaitu bagian enhancement.
Motivasi Angie untuk menjalankan Internship Track pada Kawan Lama Group yakni adalah profil dari Kawan Lama Group sendiri yang telah berdiri selama 70 tahun dan lingkungan kerjanya yang human-sentris. Angie merasa bahwa menjalankan Internship Track di Kawan Lama Group telah memberikannya kesempatan baru untuk memulai membuka jalan untuk berkarir di dunia profesional.
Ditulis Oleh Tubagus Syah Akhtar Auzan dan Nurhidayanti Amalia


Comments :