BIRDS MENGUDARA DI EROPA (KEIKUTSERTAAN BIRDS DI KULMUN, LEUVEN, BELGIA)

Katholieke Universiteit Leuven Model United Nations 2021 (KULMUN 2021) merupakan sebuah lomba yang diselenggarakan oleh pihak KU Leuven pada tanggal 5-7 Maret dalam platform online. Lomba MUN ini merupakan salah satu lomba MUN paling tersohor di Eropa karena legacy dan juga kualitas lomba yang diberikan setiap tahunnya sangatlah tinggi. Sesuai namanya, lomba MUN ini diselenggarakan di Leuven, Belgia. Asal negara peserta dari lomba ini sangatlah beragam, seperti Belgia, Belanda, Jerman, Spanyol, Italia, Polandia, dan lain lain. BIRDS mendapatkan informasi terkait lomba ini dari beberapa petinggi mitra BIRDS yakni Swiss-German University (SGU MUN Club). BIRDS memgirimkan 3 delegasi pada kesempatan kali ini di council yang berbeda-beda.

Nama Council Negara
Ryuki Ritchie Harahap (Head Delegate)

(2301945894)

African Union Zimbabwe
Weilie Winaldy Sugianlie

(2440037014)

UNCSTD Hungary
Layla Rahima Kamka

(2301947054)

 

CoE (Council of Europe) Hungary

Dalam persiapannya, BIRDS menyelengarakan beberapa pelatihan non-formal untuk ketiga delegasi dan juga sering menyelenggarakan leaderless discussion diantara delegasi-delegasi yang mengikuti lomba ini dengan tujuan menambah kepercayaan diri dan juga keberanian dalam mengikuti lomba ini. BIRDS sangat puas dengan keikutsertaannya pada lomba kali ini karena sudah sangat lama BIRDS tidak mengikuti lomba internasional di Eropa. Kedepannya kami berharap bisa kembali mengirim delegasi-delegasi kami ke Eropa untuk membanggakan BIRDS, sebagai bagian dari Himpunan Mahasiswa HI Binus dan juga membanggakan jurusan. Selain itu kami bersyukur pula atas koneksi yang kami dapatkan dari keikutsertaan kami pada lomba tersebut, semoga pengalaman dan juga networking yang kami dapat pada kesempatan kali ini menjadi pemicu semangat untuk anggota BIRDS lainnya, dan juga masyarakat HI Binus pada umumnya untuk terus mencetak prestasi yang membanggakan.

 

Layla Rahima Kamka