BIRDS Visit to Alun-Alun Eropa

BINUS KIJANG – Pada 6 Mei 2023, BINUS International Relations Dialectics Society (BIRDS), salah satu klub binaan Himpunan Mahasiswa Hubungan Internasional BINUS University mengikuti acara Alun-Alun Eropa ini diadakan sebagai bentuk peringatan Hari Eropa yang jatuh pada tanggal 5 Mei setiap tahunnya.

Acara ini diadakan sebagai bentuk peringatan Hari Eropa dengan merayakan kebudayaan Eropa yang beragam serta Hubungan persahabatan antara Indonesia dan negara-negara Uni Eropa. Seperti biasa, acara ini diselenggarakan di Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat.

Dengan konsep acara berbentuk festival, acara ini dimulai pada pagi hari dengan kegiatan yang berfokus pada health and wellness yaitu zumba dan yoga. Kemudian, acara ini dilanjutkan dengan dibukanya Europasar yang merupakan booth dari kedutaan negara-negara anggota Eropa yang mengadakan banyak variasi kegiatan mulai dari kuis, permainan kelompok, pertunjukan budaya, hingga pameran makanan khas dari negara-negara Eropa. Di tengah hari pun terdapat kompetisi menghias tumpeng oleh para duta besar yang dapat dinikmati oleh partisipan yang datang ke acara Alun-Alun Eropa. Rangkaian kegiatan Alun-Alun Eropa ditutup oleh acara menonton film bersama dan konser musik.

 

BIRDS turut berpartisipasi dalam acara ini guna mencapai salah satu misi BIRDS yaitu meningkatkan rasa sense of belonging bagi para anggota BIRDS karena dalam acara ini anggota-anggota BIRDS mendapatkan kesempatan untuk mengakrabkan diri antara satu dengan yang lainnya lewat kegiatan-kegiatan yang diadakan di Alun-Alun Eropa.