Open Training 1.0 BIRDS

BINUS KIJANG – Pada 4 Juni 2023, BINUS International Relations Dialectics Society (BIRDS), salah satu klub binaan Himpunan Mahasiswa Hubungan Internasional BINUS University mengadakan acara Open Training 1.0 dengan pembicara Lily Liani, dari Divisi Substance and Coaching dan divisi Public Relations BIRDS.

Salah satu program kerja BIRDS adalah Open Training yang tidak terbatas hanya pada pihak internal organisasi. Seperti yang telah disebut sebelumnya, MUN adalah salah satu titik fokus dalam kegiatan BIRDS sebagai wadah bagi individu muda untuk terlibat dalam simulasi diplomatik. Untuk menjembatani kesiapan antara calon delegasi dan konferensi MUN sesungguhnya, BIRDS menyediakan pelatihan yang dapat diakses oleh para anggota serta mahasiswa Hubungan Internasional Universitas Bina Nusantara. Hal ini juga sejalan dengan adanya mata kuliah Diplomacy and International Politics yang sedang berlangsung bagi mahasiswa/i Hubungan Internasional angkatan 2025, Universitas Bina Nusantara.

Dengan kegiatan ini, mahasiswa diharapkan untuk mendapatkan pemahaman yang lebih dalam tentang diplomasi dan lebih siap untuk mempraktikkan keterampilan selama kelas diplomasi. Kegiatan Open Training tahun ini memilih United Nations Economic and Social Council (ECOSOC) sebagai komite yang berperan menjadi media bagi negara-negara anggotanya untuk membahas agenda ‘Global Economic Sustainability during the Ukrainian Conflict’ dan memiliki tujuan untuk mendorong para mahasiswa/i jurusan Hubungan Internasional Universitas Bina Nusantara untuk dapat berpartisipasi dalam mengikuti kegiatan MUN serta meningkatkan pengetahuan mengenai MUN dan mengasah kemampuan berdiplomasi, public speaking, serta berpikir kritis.